WAKTU
|
KEGIATAN
|
WAKTU
|
KEGIATAN
|
WAKTU
|
KEGIATAN
|
|
HARIAN
|
MINGGUAN
|
BULANAN
|
||||
04.00-04.30
|
Bangun
tidur dan persiapan sholat shubuh berjamaah
|
18.30-20.00
|
Takror (belajar bersama)
untuk materi madrasah miftahul huda (malam selasa dan malam sabtu)
|
19.30-22.30
|
Ziarah
makam auliya’ ke tegal sari (setiap malam jum’at kliwon)
|
|
04.30-05.00
|
Jamaah
sholat shubuh
|
05.00-21.00
|
Khataman Al Qur’an oleh
seluruh santri di makan pendiri pondok KH Hasyim Sholeh (Setiap jum’at
pahing)
|
|||
05.00-05.45
|
Pengajian wekton
|
18.30-20.00
|
Kegiatan dzibaiyah, dzikrul
ghofilin, latihan pidato/khutbah (setiap malam jum’at)
|
|||
05.45-07.00
|
Sarapan dan persiapan
sekolah pagi
|
|||||
TAHUNAN
|
||||||
Kondisional
|
1.
Haul pendiri
pondok
2.
Haflatul
imtihan akhirassanah
3.
Pertemuan
wali murid (PWM)
4.
Tasyakuran
5.
Pondok
ramadhan
6. Peringatan hari
besar islam (PHBI)
7. Pameran karya
santri darul huda (PARADHA)
8.
Bahtsul
masail
9.
Bahtsul
kutub
10. Diklat kepemimpinan
11. Diklat Fiqhunnisa’
12. Sema’an Al Qur’an dan Dzikrul Ghofilin
13. Wisuda khotmu al
|
|||||
07.00-12.45
|
Sekolah pagi (MTs, MA)
|
|||||
20.30-22.30
|
Kegiatan
Syawir (musyawarah) kitab al ‘imrithi (malam selasa), kitab fathul qorib
(malam kamis)
|
|||||
12.45-13.30
|
Makan siang dan istirahat
|
|||||
13.30-14.00
|
Jamaah
sholat dhuhur
|
|||||
14.00-14.30
|
Pengajian wekton
|
|||||
22.00-23.00
|
Kursus hadroh (malam senin
dan malam kamis),
|
|||||
14.30-16.30
|
Sekolah diniyah sore (MMH)
|
|||||
16.30-17.00
|
Jamaah
sholat ashar
|
20.30-21.30
05.00-05.45
|
Kursus qiro’ah (malam
jum’at)
Muhafadzoh (setiap hari
selasa)
|
|||
17.00-17.45
|
Makan
sore dan persiapan jamaah sholat maghrib
|
|||||
05.00-07.00
|
Pagi sehat, jum’at bersih,
lari pagi, latihan olah raga (setiap hari jum’at)
|
|||||
17.45-18.15
|
Jamaah
sholat maghrib
|
|||||
18.15-18.30
|
Pengajian
Al Qur’an rutin
|
21.30-23.00
|
Kursus
kaligrafi (naskah, mushaf
|
14.
|
||
15. ‘imrithi
16. Khotmu jurumiyah
|
||||||
ba’da
jamaah maghrib
|
dan
dekorasi) setiap malam rabu dan jum’at sore
|
17. dan shorof
18. Ziarah makam
auliya’ dan wali songo
19. Diklat manasik
haji
|
||||
18.30-20.00
|
Pengajian
shorogan
|
|||||
07.30-08.30
|
Pengajian
kitab Tanbih Al Ghofilin, Kifayatul Akhyar dan fathul wahab
|
|||||
20.00-20.30
|
Jamaah
sholat isya’
|
|||||
20.30-21.30
|
Belajar
wajib
|
|||||
1.30-22.00
|
Kursus bahasa arab dan
inggris (khusus asrama bahasa)
|
|||||
21.00-22.00
|
Pengajian
kitab Tafsir jalalain dan Siroj At tholibin
|
|||||
22.00-04.00
|
Istirahat
|
(Brilmu, Beramal, & Bertaqwa, serta dilandasi dengan Ahklaqul Karimah)
PONDOK PESANTREN DARUL HUDA MAYAK
Rabu, 25 April 2012
JADWAL KEGIATAN PONDOK PESANTREN "DARUL HUDA" Mayak
Selasa, 24 April 2012
INFORMASI PENDAFTARAN SANTRI BARU 2012
Waktu Pendaftaran:
Ξ Pengambilan Formulir
- Tanggal 2 – 7 Juni 2012
Ξ Daftar Ulang
- Tanggal 11 – 15 Juli 2012
Θ
Pagi : Pukul 08.00 – 12.00 WIB
Θ
Sore : Pukul 14.00 – 16.30 WIB
Tempat pendaftaran :
Sekretariat Penerimaan Murid Baru
Pondok Pesantren Darul Huda
d/a Jl. Ir. H Juanda VI/38 Telp.(0352)
461093, 487315 Fax.(0352) 462288 Mayak Tonatan Ponorogo Jawa Timur.
Syarat Pendaftaran :
Mengambil paket pendaftaran
(Formulir Pendaftaran, surat pernyataan dll) pada pendaftaran tahap pertama
- Menyerahkan paket pendaftaran pada pendaftaran tahap kedua dengan menyertakan:
- Foto copy Ijazah : 2 (dua) lembar yang dilegalisir
- Nilai atau SKHUN : 2 (dua) lembar yang dilegalisir
- Foto copy NISN ( Nomor induk siswa nasional ).
- Fotocopy Akta Kelahiran.
- Pas photo hitam putih/kertas doff 3x4 : 10 (sepuluh) lembar.
- Putra : berkopyah hitam.
- Putri : berjilbab putih
Hal-hal yang belum jelas
dapat ditanyakan di tempat pendaftaran atau bisa menghubungi panitia via
telephone 0856
5565 9046, 0852 3622 9452 (contact person panitia pendaftaran)
Biaya Pendaftaran :
No
|
KETERANGAN
|
PUTRA
|
PUTRI
|
1
|
Mukim ( MTs + MMH)
|
Rp 931.000
|
Rp 985.000
|
2
|
Mukim ( MA + MMH)
|
Rp 921.000
|
Rp 975.000
|
3
|
Mukim ( MMH )
|
Rp 598.000
|
Rp 718.000
|
4
|
Laju ( MTs + MMH)
|
Rp 655.000
|
Rp 694.000
|
5
|
Laju ( MA + MMH)
|
Rp 695.000
|
Rp 734.000
|
6
|
Laju ( MMH )
|
Rp 220.000
|
Rp 325.000
|
7
|
Laju ( MTs )
|
Rp 564.000
|
Rp 601.000
|
8
|
Laju ( MA )
|
Rp 604.000
|
Rp 641.000
|
- Biaya diatas sudah mencakup keseluruhan biaya pendaftaran berupa : Administrasi, SPP Bulan Juli, kain seragam lengkap, almari, buku izin dan kartu tabungan.
- Apabila ada perubahan biaya pendaftraan akan disampaikan ketika pendaftaran.
Lain-lain :
- Bagi santri yang tinggal di asrama, wajib untuk sekolah di Madrasah Miftahul Huda(MMH) sore hari.
- Biaya pendidikan dan asrama (bagi santri mukim) sebesar Rp.285.000 (perbulan) tahun pelajaran 2011/2012.
- Biaya SPP bagi siswa laju (tidak mukim) tahun pelajaran 2011/2012 :
- MTs : Rp.25.000 (subsidi Dana BOS)
- MA : Rp.75.000
- MMH : Rp.20.000
- Terkait perubahan biaya pendidikan dan asrama, selanjutnya akan dimusyawarahkan dengan seluruh wali murid/santri pada pertemuan wali murid (PWM)
- Bebas uang gedung.
- Pondok Pesantren Darul Huda, menerima santri jenjang perguruan tinggi dengan syarat kegiatan Perguruan Tinggi (Kampus) tidak mengganggu kegiatan pondok.
- Santri mukim di pondok, tidak diperkenankan mengikuti sekolah di luar (sederajat SMP/SMA).
- Gratis kalender 2013.
Senin, 23 April 2012
STUDY BANDING PONDOK AL-AMANAH KRIAN SIDOARJO
Kemaren
(jum’at, 20 April 2012) pondok pesantren Darul Huda kedatangan rombongan tamu yang
berasal dari pondok pesantren Al-Amanah
Krian Sidoarjo. Berdasarkan informasi yang kami peroleh dari Ust.Muhammad Bisri
Mustofa selaku lurah pondok pesantren Darul Huda, bahwa tamu tersebut berjumlah
16 orang, 6 orang terdiri dari Ustadz dan 10 orang perwakilan dari santri.
Mereka datang kepondok pesantren Darul Huda dengan maksud untuk mengadakan Study
Banding.
Kedatangan
rombongan tamu dari pondok pesantren Al-Amanah krian sidoarjo tersebut disambut
hangat oleh bapak Kepala Bagian Kepesantrenan pondok pesantren Darul Huda Ust.H.Abdul
Wahid berserta bapak lurah dan juga perwakilan dari beberapa departemen yang
ada. Mereka berdialog seputar masalah sistem pendidikan dan metode yang
diterapkan dipondok pesantren Darul Huda mulai sekitar jam 08.00 hingga
menjelang jum’atan.
Setelah mengadakan dialog selama
beberapa jam, mereka berkeliling-keliling melihat asrama serta
fasilitas-fasilitas yang ada dipondok pesantren Darul Huda. ketika sampai di
tempat penyulingan air minum mereka benar-benar kagum dan salut, karena alat
pengolahan air minum di darul huda cukup lengkap dan canggih. Memang
berdasarkan penuturan dari ust. Dimyati, bahwa hasil pengolahan air minum yang
ada dipondok pesantren Darul l Huda ini kualitasya sangat bagus sekali, bahkan tidak
kalah dengan air minum kemasan yang di jual di pasaran. Setelah itu kemudian dilanjutkan
kedapur umum pondok pesantren Darul Huda, mereka juga kagum melihat alat untuk
memasak nasi yang di gunakan di pondok pesantern Darul Huda. Memang untuk alat
memasak nasi yang digunakan di pondok pesantren Darul Huda ini cukup canggih
dan moderen. Bahkan masih jarang sekali pondok-pondok pesantren lain yang
menggunakan alat sebagaimana yang digunakan dipondok pesantren Darul Huda ini.
Dengan adanya study banding ini
harapanya dapat membawa kemajuan untuk
kedua belah pihak, baik untuk pondok pesantren Al-Amanah, maupun untuk pondok
pesantren Darul Huda sendiri. Amiin….
Senin, 16 April 2012
MTs. DARUL HUDA MENYAMBUT UJIAN NASIONAL DENGAN ''MUJAHADAH KUBRO''
Dalam
menghadapi Ujian Nasional 2012 ini Madrasah Tsanawiyah Darul Huda tidak mau
kalah dengan Madrasah Aliyah, sebagai salah satu wujud usaha batiniah kemaren
malam minggu tanggal 14 April 2012 Madrasah Tsanawiyah juga menggelar Mujahadah Kubro sebagaimana
yang dilaksanakan Madrasah Aliyah kemaren.
Dalam
mujahadah kali ini tidak hanya diikuti oleh siswa kelas IX Madrasah Tsanawiyah,
tetapi juga di hadiri oleh Kepala Madrasah Tsanawiyah, Kepalan Madrasah Aliyah,
Kepala Madrasah Miftahul Huda, Dewan Asatidz, dan juga para pengurus Yayasan Pondok
Pesanteren Darul Huda, serta para wali santri dari berbagai daerah. Mereka
dengan Kusyu’ dan Ikhlas mengikuti mujahadah untuk memohon kepada Allah SWT
agar putra putri mereka diberi kekuatan, ketabahan, ketenangan, kemudahan serta
kesuksesan dalam menempuh Ujian Nanional yang akan datang. Tidak hanya itu
mereka juga berharap para santri kelak setelah lulus dari Pondok Pesantren
Darul Huda,benar-benar mendapatkan ilmu yang bermanfaat baik di dunia maupun
diakhirat, serta menjadi putra putri yang sholeh sholehah.
Sebelum
acara mujahadah di mulai Bapak Syamsi Hasan,SE selaku Kapala Madrasah Tsnawiyah
Darul Huda beliau meberikan sambutan. Yang mana dalam sambutanya beliau
meyampaikan harapan agar para wali santri juga ikut memberikan dorongan,
memberikan semangat serta ikut mengawasi putra putri mereka.
Seperti biasanya mujahadah dilaksanakan
di makam pendiri pondok pesantren darul huda, dimulai ba’da sholat isya’ dengan
menggunakan aurod Dzikrul Ghofilin dan dipimpin langsung oleh pimpinan dan
pengasuh pondok pesantren darul huda, beliau KH.Abdus Sami’ Hasyim.
Minggu, 15 April 2012
PONDOK MAYAK KEBUT PEMBANGUNAN
Belum lama Pondok Pesantren Darul
Huda mengadakan ro’an pengecoran lantai 2 Asrama putri,yakni pada tanggal 26
febrUari 2012. Kemaren (14/04/2012) Pondok Pesantren Darul Huda kembali mengadakan
ro’an akbar pengecoran lantai 3 Asrama Putri. Berdasarkan informasi dari bagian
pembangunan, memang untuk pembangunan kali ini dikebut guna untuk persiapan ajaran
baru yang hanya tinggal beberapa bulan lagi. Dalam ro’an kali ini membutuhkan
tenaga yang lebih banyak daripada ro’an sebelumyan, karena lokasi pengecoran
kali ini lebih tinggi dibandingkan yang sebelumya. seluruh komponen Pondok Pesesantren
Darul Huda mulai dari santri putra dan putri baik tingkat MTs, MA maupun
tingkat Mahasiswa serta Dewan Asatidz dan Ustadzah semua ikut melibatkan diri
dalam ro’an pengecoran tersebut. Bahkan dari sebagian alumnipun juga tidak mau
kalah, mereka juga ikut berpatisipasi dalam ro’an pengecoran. Tidak hanya
alumni daerah ponorogo, tetapi ada juga alumni dari luar ponorogo yang datang
untuk melibatkan diri, seperti dari Purwantoro, Magetan dan yang lainya.
Dalam ro’an akbar kali ini tidak
hanya melibatkan santri Darul Huda, tetapi juga melibatkan masyarakat ponorogo
yang merupakan simpatisan Pondok Pesantren Darul Huda dan juga para Jama’ah pengamal
Dzikrul Ghofilin. Mereka sangat antusias berbondong-bondong datang kepondok Pesantren
Darul Huda untuk mengikuti ro’an pengecoran.
Sebagaimana tradisi di Pondok
Pesantren Darul Huda, setiap mempunyai hajatan besar selalu di awali dengan
mujahadah Dzikrul Ghofilin, begitu juga sebelum acara ro’an kemaren pada malam harinya juga di adakan
mujahadah Dzikrul Ghofilin bersama, dengan tujuan memohon kepada Alloh agar
diberi kelancaran, keselamatan dan menjadi Pondok yang nafi’an, barikan mubarokah
ila yaumil qiyamah.
Seperti bisanya, gelombang
pertama di Mulai pukul 5.30 WIB – 07.00 WIB atau ba’da sholat subuh, yang
terdiri dari dewan Asatidz, santri tingkat Mahasiswa dan santri tingkat Aliyah putri.
Dilanjutkan gelombang ke-2 yaitu santri putri, kemudian gelombang ke-3 santri
putra, serta gelombang ke-4 dan seterusya terdiri dari masyarakat.
Sabtu, 07 April 2012
HADAPI UN, KELAS XII MA DARUL HUDA MENGGELAR MUJAHADAH KUBRO
Ujian
Nasional 2012 sudah semakin dekat. Berdasarkan jadwal yang diterbitkan oleh
Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) kegiatan Ujian Nasional untuk SMA/MA
direncanakan tanggal 16 sampai 19 April 2012. Untuk pelaksanaan Ujian Nasional
SMK akan diselenggarakan mulai tanggal 16 sampai 18 April 2012. Namun pada
tahap awal khusus untuk SMK sudah diawali dengan Ujian Nasional Mata Pelajaran
Produktif yang direncanakan tanggal 19 Maret 2012. Sedangkan untuk pelaksanaan
Ujian Nasional SMP dan yang sederajat akan diselenggarakan mulai tanggal 23
sampai 26 April 2012.
Menanggapi hal
tersebut berbagai persiapan dilakukan oleh Madrasah Aliyah (MA) Darul Huda, Selain
meningkatkan kemampuan siswanya dengan memberi tambahan materi pelajaran yang
diujikan, pihak madrasah juga menggelar Mujahadah Kubro yang di ikuti hampir
seribu peserta.
Mujahadah yang dipimpin langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren Darul
Huda KH.ABDUS SAMI’ HASYIM itu tidak hanya diikuti oleh Santri
Kelas XII Madrasah Aliyah Darul Huda, tetapi juga diikuti oleh para Dewan
Asatidz dan Ustadzah, Para Wali Santri, Pengurus Yayasan serta Para Sesepuh
Pondok Pesantren Darul Huda. Mereka dengan Kusyu’ dan Ikhlas mengikuti
mujahadah untuk memohon kepada Allah SWT agar putra putri mereka diberi
kekuatan, ketabahan, ketenangan, kemudahan serta kesuksesan dalam menempuh UN mendatang.
Tidak hanya itu mereka juga berharap para santri kelak setelah lulus dari Pondok
Pesantren Darul Huda,benar-benar mendapatkan ilmu yang bermanfaat baik di dunia
maupun diakhirat, serta menjadi putra putri yang sholeh sholehah.
Mujahadah ini sebagai upaya batin yang tidak bisa dipisahkan
dengan upaya lahir agar siswa memperoleh hasil maksimal. upaya lahir yang
ditempuh, selain memberi tambahan materi pelajaran juga memberikan tutorial atau
les pada malam hari. Mereka belajar dengan didampingi guru mata pelajaran yang
diujikan pada UN.
Kegiatan mujahadah seperti ini bukan hanya dilakukan sekali,
tetapi para siswa kelas XII Madrasah Aliyah Darul Huda melaksanankanya
berkali-kali, meraka tidok bosan-bosanya hampir tiap malam selalu melaksanakan
mujahadah bersama-sama. Mereka selalu bermunajat kepada Alloh agar diberikan
kebershasilan dan kesuksesan dalam menghadapai Ujian Nasional nati.
Selasa, 03 April 2012
DPR ACEH KUNJUNGI PONDOK MAYAK
DARUL HUDA, Untuk kesekian kalinya Pondok Pesantren Darul Huda Mayak Ponorogo kembali
kedatangan tamu dari luar daerah yang berkeinginan untuk mempelajari system
pendidikan dan organisasi santri di Pondok Pesantren Darul Huda yang kini
berusia sekitar 44 tahun ini. Rombongan tamu yang berjumlah sekitar 8 orang ini
adalah berasal dari DPR Aceh. Kedatangan para rombongan DPR Aceh ini disambut
hangat oleh Pimpinan dan pengasuh Pondok Pesantren Darul Huda KH.Abdus Sami’
Hayim beserta para setapnya, yang bertempat di Aula KBIH Al-Haromain pondok
pesantren Darul Huda.
Selama
beberapa jam mereka berdialog mengenai system dan metode pendidikan yang
diterapkan di Pondok Pesantren Darul Huda, yang mampu menggabungkan dua metode
pendidikan, yakni Metode Salafiyah dan Metode Moderen. Mereka
sangat antusias ingin memepelajari system organisasi dan metode belajar mengajar
yang diterapkan dipondok Darul Huda dan dikemudian hari akan diterapkan di
daerahnya.
Mereka
kagum terhadap Pondok Pesantren Darul Huda, walau terbilang masih cukup muda
usianya, tapi pondok pesantren Darul Huda sudah memiliki ribuan santri dari
berbagai daerah diseluruh penjuru nusantara, mulai dari Jawa, Sumatra,
Kalimantan, Sulawedi, Irian Jaya dan lain-lain. Dengan adanya kunjungi ini
mereka berharap dapat meningkatkan kualitas pendidikan, kususnya pondok
pesantren salafiyah yang ada di daerah Aceh.
Langganan:
Postingan (Atom)