PONDOK PESANTREN DARUL HUDA MAYAK

PONDOK PESANTREN DARUL HUDA MAYAK

Selasa, 13 Maret 2012

DARUL HUDA LANJUTKAN PEMBANGUNAN

Seluruh Komponen,
Ikut Roan Akbar
Darul Huda Mayak seakan tiada lelah untuk terus melebarkan sayapnya. Darul Huda kembali melanjutkan pembangunan asrama putri. Kemarin (26/2) seluruh komponen Ponpes Darul Huda mulai dari santri putra dan putri, Dewan Asatidz dan Ustadzat tanpa terkecuali memenuhi lokasi pengecoran yang berada di area pondok putri tepatnya di sebelah timur ndalem pengasuh pondok.
Mulai pukul 5.30 WIB atau ba’da sholat subuh kegiatan pengecoran gelombang pertama sudah dimulai. Sekitar lebih dari 200 peserta per gelombang yang terdiri dari santri MTs, MA, MMH dan mahasiswa putra-putri serta Dewan Asatidz mengawali pengecoran di pagi hari itu. Ketika matahari mulai agak tinggi, sinarnya pun menyengat dengan terik panasnya, namun dengan penuh semangat para peserta tetap terus melanjutkan pengecoran dengan diiringi canda tawa dan guyonan khas mereka. 
Kekhawatiran juga sempat sedikit menghinggap karena pada siang harinya sempat turun hujan dengan intesitas yang cukup tinggi. Namun setelah turun hujan sekitar setengah jam akhirnya hujan pun reda.
Pada sekitar pukul 17.00 WIB tepatnya pada gelombang ke-enam, proses roan (kerja bakti) pengecoran ini alhamdulillah terselesaikan. Hal ini terlaksana lebih cepat dari perkiraan, awalnya dijadwalkan sampai delapan gelombang dan ternyata pada gelombang ke-enam proses pengecoran sudah rampung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar